Halokaltim, Jakarta – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kukar menggelar penguatan literasi dan numerasi. Kegiatan tersebut di ikuti 45 guru sekolah dasar (SD) dan sekolah menengah pertama (SMP) yang tergabung ke dalam Komunitas Belajar Kukar Pintar Idaman (KBKPI) Kukar, dan berlangsung di Jakarta, pada Kamis, 20 Juni 2024.
“Kami terus berupaya meningkatkan mutu pendidikan di Kukar, termasuk dengan cara penguatan literasi dan numerasi terhadap guru guru,” kata Pejabat Analisis Penjaminan Mutu Kelembagaan SMP Disdikbud Kukar, Emi Rosana Saleh.
Ia menilai, penguatan literasi dan numerasi ini sangat penting untuk dilaksanakan karena literasi dan numerasi peserta didik saat ini dinilai masih minim. Oleh karena itu, hal ini menjadi tanggung jawab pemerintah daerah dalam mewujudkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas.
“Sesuai dengan visi dan misi Pemkab Kukar yakni mewujudkan SDM yang berkualitas, unggul dan berakhlak mulia,” ucapnya.
Harapannya, melalui penguatan tersebut, guru dapat menerapkan ilmunya di sekolah masing masing. Disamping itu di harap, dapat meningkatkan mutu pendidikan, sehingga mampu bersaing dengan SDM dari daerah luar. (*adv/diskominfokukar)