Halokaltim, Desa Batuah – Pemerintah Desa (Pemdes) Batuah, yang terletak di Kecamatan Loa Janan, terus meningkatkan peran pemuda dalam pembangunan desa dengan membentuk Forum Pemuda Batuah Bersatu (PBB). Forum ini akan menjadi wadah bagi pemuda untuk terlibat dalam program-program pemberdayaan masyarakat.
Kepala Desa (Kades) Batuah, Abdul Rasyid, menjelaskan bahwa Forum PBB akan fokus membantu anak-anak muda yang belum mendapatkan kesempatan di dunia kerja, terutama di perusahaan-perusahaan lokal.
“Kami ingin pemuda menjadi penggerak pembangunan di desa ini, terutama dalam mencari peluang kerja. Pemberdayaan pemuda adalah prioritas kami,” ujar Abdul Rasyid, pada Senin, 6 Mei 2024.
Tujuan utama dari pembentukan Forum PBB adalah untuk memperkuat peran pemuda dalam pembangunan desa. Rasyid juga mengajak perusahaan-perusahaan lokal untuk mendukung program pemberdayaan pemuda tersebut.
“Pemuda harus aktif berkarya dan menyebarkan nilai-nilai positif. Kami mengharapkan dukungan dari perusahaan-perusahaan agar program ini berjalan lancar,” tambahnya.
Selain itu, Rasyid menekankan pentingnya koordinasi antara pengurus Forum PBB dengan Pemdes Batuah. Hal ini agar program-program yang dilaksanakan dapat dipantau dengan baik oleh pemerintah desa.
“Semua kegiatan akan berdasarkan rencana pembangunan desa yang telah disusun. Kami akan memberikan dukungan penuh untuk kemajuan pemuda dan desa,” tutupnya. (*adv/diskominfokukar)