Pemkab Kukar Realisasikan Program Kukar Berkah 2024

Halokaltim, Kutai Kartanegara – Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Pemkab Kukar) pada 2024, telah sukses menjalankan sejumlah program dedikasi Kukar Idaman. Diketahui dari sekian banyak program yang terealisi diantaranya Program Kukar Berkah yakni dengan memberikan sejumlah bantuan kepada pondok pesantren yang ada di Kukar.

 

Hal tersebut diungkapkan oleh Kepala Bagian Kesejahteraan (Kabag Kesra) , Dendy Irwan Fahriza. Sejak tahun 2023 lalu, telah menjalankan program desikasi Kukar Berkah, salah satunya bantuan untuk pondok pesantren yang ada di Kukar.

 

Sementara Dendy merinci, pada 2024, Pemkab Kukar turut menggelontorkan bantuan kepada 54 pesantren di Kukar, dengan nilai bantuan masing-masing Rp 100 rupiah. “Sekarang kita sedang kembali mempersiapkan untuk menyerahkan bantuan kepada pondok pesantren lainnya,” kata Dendy, pada Senin, 15 Juli 2024.

 

Selain itu, ia mengungkap, melalui Program Kukar Berkah, pemerintah daerah juga menggulirkan program bantuan untuk pengeloaan rumah ibadah. Setidaknya kata Dendy, Pemkab Kukar menarget 60 rumah ibadah yang akan segera di bantu, pada 2024.

“Program ini akan terus di jalankan Pemkab Kukar untuk membantu pesantren dan rumah ibadah di daerah,” akhirinya. (*adv/diskominfokukar)