Peringati Hari Pahlawan Tanpa Tanda Jasa, Faizal Rachman Harap Kesejahteraan Guru Terjamin Dengan Baik

Faizal Rachman (*/ist)

Halokaltim – Momentum Hari Guru Nasional yang jatuh pada tanggal 25 November 2023 kemarin, ikut dirayakan sejumlah pihak dalam rangka menghargai kinerja para guru di dunia pendidikan sebagai “Pahlawan Tanpa Tanda Jasa” dengan segenap ilmu dan pengetahuan.

Ucapan selamat dan terimakasih guru semarak digaungkan dalam momen tersebut, tidak terkecuali bagi Anggota DPRD Kabupaten Kutai Timur (Kutim) Faizal Rachman yang turut menyampaikan apresiasi kepada para guru.

“Ini dengan hari guru ini kan, Kita patut memberikan apresiasi kepada guru-guru kita. Jadi guru-guru kita yang ada di Kutai Timur ini, kita perlu memberikan apresiasi,” ungkap Faizal Rachman kepada awak media, Senin (27/11/2023).

Lebih lanjut dirinya juga menyampaikan harapan dan doa untuk para guru, “tentu kita juga berharap kesejahteraan guru-guru ini semakin baik, nah terus untuk guru-guru yang masih P3K Kita juga bisa berharap mudah-mudahan juga kesejahteraannya semakin baik,” lanjutnya.

Terutama dalam hal penempatan dinasnya yang mungkin jauh dari domisili tempat tinggal para guru, politisi PDI-P itu berharap pemerintah bisa menyediakan fasilitas tempat tinggal yang layak dan baik untuk para guru.

Dengan semakin besarnya anggaran pemerintah pada tahun berikutnya, Faizal merasa seharusnya kesejahteraan para guru bisa penuhi, “sementara ini kan terus kita genjot, anggaran-anggarannya untuk perbaikan infrastruktur pendidikan,” tandasnya.