Halokaltim – Puluhan rider mengikuti acara trail game Championship Arkazac 3, yang digelar di Lintasan Monster Arkazac Polder Ilham Maulana Sangatta, Kutai Timur (Kutim) yang akan berlangsung selama 2 hari mulai tanggal 8 – 9 Juli 2023, Sabtu (08/07/2023).
Dihadiri dan dibuka langsung oleh Wakil Bupati Kutim Kasmidi Bulang yang juga sekaligus pembina Cabang Olahraga (cabor) bermotor Kutim, Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Rudi Hartono dan seluruh peserta Traill Game yang turut berpartisipasi.
Dalam kesempatannya, Wakil Bupati Kutim Kasmidi Bulang mengatakan, kegiatan tersebut, Pemerintah Kutai Timur bersinergi dengan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kutim dan bekerja sama dengan Ikatan Motor Indonesia (IMI) Kutim dan Kalimantan Timur, khususnya club motor trail atau motor cross mengsukseskan kegiatan tersebut.
“Hari ini kita mengadakan trail game, trail game ini kita selalu adakan tiap tahun dan ini bukan tahun ini saja, ini adalah yang ketiga berturut turut selama 3 tahun kita laksanakan,” ucapnya.
Menurutnya ikon trail game tersebut, bisa menjadi ikon dari Kutim sekaligus pariwisata untuk komunitas otomotif di Kaltim, khususnya Kutim.
“Makanya yang hadir itu kita usahakan para croser-croser yang berlatar belakang dari luar Kaltim sekaligus menjadi ajang silaturahmi para komunitas trail main game bersama sama,” ujarnya
Kasmidi juga mengungkapkan menyampaikan ada 60 peserta yang mengikuti lomba trail game championship arkazac 3 ini, mulai dari daerah Tenggarong, Balikpapan, Handil, Sulawesi, dan juga Jawa.
“Karena kegiatan ini akan kita laksanakan setiap tahun sebagai event tahunan, kedepannya bisa lebih kompetitif lagi,” harapnya.
Semetara itu, Panitia Penyelenggara Rendi juga menyampaikan bahwa agenda ini merupakan agenda rutin setiap tahun dan tahun ini merupakan yang ke-3 kalinya.
“Atas dorongan dari bapak Wakil Bupati Kutim Kasmidi Bulang yang juga selaku pembina cabor bermotor sehingga Traill Game Arkazac ke-3 ini dapat kembali dilaksanakan,” ujarnya.
Untuk diketahui, total ada 8 class yang diperlombakan dengan memperebutkan total hadiah juara umum untuk open Rp 5 juta dan untuk lokal juga Rp 5 juta.