Halokaltim – Jalan santai dan pembagian doorprize kepada masyarakat yang digagas melalui Pesta Rakyat Kabupaten Kutai Timur (Kutim) menjadi agenda pamungkas di penghujung gelaran peringatan HUT ke -77 Republik Indonesia di Kabupaten Kutim, Minggu (4/9/2022).
Bertempat di kawasan perkantoran Bukit Pelangi, Sangatta, nampak antusias masyarakat Sangatta hadir meramaikan gelaran Pesta Rakyat tersebut. Adapun lokasi utama acara, berlangsung di Halaman Kantor Bupati Kutim.
Meneruskan Surat Edaran Bupati, Nomor : 003-1/ 820/ Tapem/ IX/ 2022, kegiatan tersebut merupakan wujud rasa syukur atas terselenggaranya seluruh rangkaian peringatan HUT ke-77 RI di Kabupaten Kutim. Pesta Rakyat dijadwalkan berlangsung mulai pukul 07.00 pagi, hingga 17.30 Wita, dengan berbagai rangkaian.
Agenda tersebut juga dirangkai dengan berbagai hiburan,seperti pertunjukan kuda lumping dan barongsai. Kemudian dilanjut acara sykuran, serta silaturahmi Bupati dan Wakil Bupati Kutai Timur bersama seluruh unsur Forkopimda Kabupaten Kutim, baik dengan ASN, P3K dan TK2D, TNI dan Polri serta seluruh masyarakat.
Dijadwalkan pula untuk pengumuman dan penyerahan hadiah lomba olahraga tradisional, lomba gerak jalan merdeka belajar, dan sayembara logo RSUD Kudungga, akan diagendakan pada kesempatan itu.
Sejumlah Pelaku Usaha PKL dan UMKM juga turut dilibatkan dengan berdagang pada areal yang telah ditentukan Panitia Pelaksana pada waktu penyelenggaraan kegiatan.
Dengan tetap menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan, penyelenggaraan kegiatan berlangsung tertib dengan tetap memperhatikan Protokol Kesehatan Covid-19. (*)