Ardiansyah Sebut Ada 3 Penekanan Umum Pembahasan KUA-PPAS RAPBD 2022

Halokaltim.com – Menanggapi kebijakan umum anggaran (KUA) dan prioritas plafon anggaran sementara (PPAS) rancangan APBD (RAPBD) tahun anggaran 2022, fraksi dalam dewan DPRD Kutim menyampaikan pandangannya masing-masing dalam rapat paripurna ke-28, di Ruang Sidang Utama DPRD Kutim, Rabu (18/8/2021).

Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman hadir langsung mendengarkan ragam tanggapan dari setiap perwakilan fraksi yang secara umum merasa perlu menyampaikan pendapatnya masing-masing pada RAPBD 2022 yang akan datang.

“Melihat ini sangat positif karena semua fraksi memberikan beberapa pandangan yang memang menjadi salah satu tugas mereka sebagai legislator, yang mana juga pada saatnya nanti mereka akan
melegislasi APBD kita,” terang Ardiansyah ditemui usai rapat.

Menurutnya beberapa hal yang disampaikan masih dalam koridor sistem anggaran, seperti kebijakan umum dan proyeksi kepastian pendapatan daerah. Dikatakannya hampir seluruh fraksi menekankan terkait adanya peningkatan pendapatan asli daerah (PAD) .

“Nah yang tidak kalah penting, hampir semua fraksi tadi menekankan agar adanya peningkatan PAD, ya nanti kita usahakan untuk melihat peluang peluang yang ada,”ucapnya.

Selain itu Ardiansyah mengungkapkan masih ada 2 hal yang secara umum semua fraksi sepakat, yakni agar pemerintah menyiapkan recovery pasca covid, terutama dalam bidang ekonomi dan kesehatan serta meningkatkan performa ditahun 2022 dalam hal insfrastruktur yang dianggap menjadi daya saing jaminan pembangunan.

“Memang insfrastruktur itu merupakan salah satu data saing untuk memberikan jaminan tentang pembangunan, apa lagi tema kita itu sudah bersinggungan langsung dengan provinsi dan juga RPJM nasional, saya rasa 3 hal ini adalah hal yang sangat sesuai,” jelas orang nomor satu di Kutim itu. (*)

Penulis : Andika Putra Jaya