Guru di Sangkulirang Diminta Jaga Semangat Mengajar Selama Pandemi

Halokaltim.com – Peran guru adalah sangat penting bagi kemajuan pendidikan, terlebih dalam kondisi pandemi covid-19 saat ini. Kepada para guru di Kecamatan Sangkulirang, Kutai Timur (Kutim), Kaltim, Kepala Dinas Pendidikan Kutim Roma Malau meminta untuk menjaga semangat mengajar.

Hal itu disampaikan Roma kepada para kepala sekolah PAUD, SD dan SMP dari Kecamatan Sangkulirang, melalui rapat teleconference, Senin (27/4/20) pagi. Hal itu disampaikan di tengah-tengah pelaporan pelaksanaan pendidikan di Sangkulirang, selama masa pandemi Covid-19.

“Tetap kita semangat untuk memberikan yang terbaik untuk anak selama pandemi ini. Jika ada permasalahan, silahkan dilaporkan supaya bisa cepat kita atasi,” tutur Roma.

Diketahui, masalah yang dihadapi saat ini adalah tentang mengajar siswa secara virtual. Sementara itu, tantangannya adalah agar bisa selalu mengontrol tiap siswa. Sebagaimana pengontrolan ketika sekolah reguler berlangsung.

“Stay at home ini, apakah ada permasalahan kesehatan, baik itu dalam PSPB, PTP online, pengisian ijazah dan lain sebagainya, penggunaan dana BOS,” ujarnya.

Dalam rapat teleconference di ruang rapat khusus di Kantor Disdik Kutim, Roma didampingi sejumlah pejabat esselon Disdik Kutim, dengan dipandu seorang operator. (adv/ash)