Halokaltim.com – Gerakan Minum Susu (Gerimis) yang digagas Bunda PAUD Kutai Timur (Kutim) merupakan gerakan untuk mengajak anak-anak usia pra-sekolah. Hal itu yang terus digalakkan Dinas Pendidikan (Disdik) Kutim bersama Bunda PAUD Kutim Encek UR Firgasih.
Menurut Firgasih, Gerimis menjadi gerakan moral dalam memotivasi masyarakat agar mau meningkatkan gizi anak. Supaya anak-anak di Indonesia, terutama di Kutim, terhindar dari stunting alias kurang gizi. Sebab stunting menyebabkan pertumbuhan tubuh anak terhambat.
“Ini juga merupakan perwujudan dari program Gerbang Desa Madu (Gerakan Pembangunan Desa Mandiri Terpadu) yang dimiliki Pemkab Kutim. Kepada Dinas Pendidikan, diharap agar kegiatan Gerimis dapat dilanjutkan,” terang perempuan yang karib disapa Firga itu belum lama ini.
Kadisdik Roma Malau menambahkan, program Gerimis adalah sebuah gerakan berkelanjutan yang akan terus dilakukan. Supaya para orang tua berupaya bersama-sama untuk memberikan gizi terbaik kepada tiap anak di Kutim.
“Ini adalah gerakan yang sangat baik, karena Gerimis adalah gerakan minum susu yang bermanfaat mencegah penyakit stunting. Kita ingin semua anak di Kutim sehat, supaya terus bisa melanjutkan pendidikan di Kutim dengan lebih baik karena memiliki tubuh yang sehat sehingga semakin bersemangat,” ungkap Roma. (adv/ash)