Rekonsiliasi Laporan Keuangan Penerimaan BOS Afirmasi dan Kinerja Digelar oleh Disdik Kutim

Halokaltim.com – Bertempat di Gedung Serba Guna (GSG), Bukit Pelangi, Sangatta Utara, Kutai Timur (Kutim), Kaltim, sebuah acara digelar oleh Dinas Pendidikan (Disdik) Kutim, pada Kamis (16/01/20).

Acara tersebut yakni rekonsiliasi laporan keuangan atas penerimaan dana operasional sekolah (BOS) Afirmasi dan Kinerja. Tentu acara ini bertujuan untuk memperkuat akar pendidikan melalui pembiayaan sekolah.

Kegiatan tesrsebut digelar sehari full dan dihadiri seluruh kepala sekolah, kebendaharaan BOS, dan operator BOS sekolah jenjang SD dan SMP di 18 kecamatan se-Kutim.

Kadisdik Kutim Roma Malau dalam paparanya mengatakan, upaya mendapatkan dana BOS Afirmasi dan Kinerja bagi sekolah diperlukan kelengkapan administrasi. Semuanya harus dilakukan dengan tuntas dan baik.

Disdik Kutim tak mepersempit, tambah Roma, bahwa sekolah yang belum mendapatkan dana BOS Afirmasi dan Kinerja juga akan dilakukan pendampingan. Artinya ini bersifat mencakup lebih luas untuk peningkatan pendidikan di Kutim.

“Bagi yang ingin mendapatkan dana BOS Afirmasi dan Kinerja maka akan dibantu dengan cara mengajukan permohonan kepada Dinas Pendidikan Kutai Timur,” ungkap Roma. (adv/imr/ash)