Kelurahan Singa Geweh Memperingati Proklamasi RI bersama Mahasiswa Stienus Sangatta

Halokaltim.com – Mahasiswa Sekolah Tinggi Ekonomi Nusantara (Stienus) Sangatta ikut terlibat dalam peringatan kemerdekaan Indonesia di Kelurahan Singa Geweh, Kecamatan Sangatta Selatan, Kutai Timur, Kaltim, Senin (17/8/20).

Puluhan mahasiswa yang mengenakan almamater merah itu, masih dalam rangkaian kegiatan kuliah kerja nyata (KKN). Mereka turut serta dalam mengakomodir kegiatan peringatan detik-detik proklamasi di Kelurahan Singa Geweh tersebut.

Dalam kegiatan tersebut, turut dihadiri Lurah Singa Geweh Supriyanto S.Sos, Babinsa Koptu Agus Junaidi, dan Ketua Forum RT M Ramli.

Supriyanto mendukung kegiatan tersebut, sebab peringatan proklamasi memang harus terus dilakukan untuk memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia. Di mana saat ini, usia negara ini dalam kemerdekaannya sudah mencapai 75 tahun.

“Meski saat ini kita masih sedang dalam pandemi covid-19, semangat untuk memperingati hari kemerdekaan Indonesia tidak boleh luntur. Saya bangga dengan mahasiswa Stienus yang juga mau terlibat dalam kegiatan ini, karena bangsa ini perlu pemuda yang pemberani dan menghargai jasa para pahlawan,” tambah Ramli. (ash)