Buka Gerai Samsat di MPP Bontang, Kepala Bapenda Harap Permudah dan Percepat Pembayaran PKB WP di Bontang

Buka Gerai Samsat di MPP Bontang, Kepala Bapenda Harap Permudah dan Percepat Pembayaran PKB WP di Bontang
Foto bersama di Gerai Samsat, MPP Bontang.(/ist)

SAMARINDA – Mal Pelayanan Publik (MPP) Kota Bontang telah diresmikan. MPP ini merupakan salah satu bukti keseriusan pemerintah untuk memberikan kemudahan pelayanan publik kepada masyarakat.

Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Provinsi Kaltim turut berpartisipasi dengan menyediakan layanan Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (Samsat) pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) tahunan kepada wajib pajak yang ada di Kota Bontang.

Wagub Kaltim H Hadi Mulyadi sempat meninjau seluruh gerai MPP Kota Bontang, termasuk gerai Samsat yang berada Pasar Taman Rawa Indah, Lantai 4B, Jalan  Ir. H. Juanda, Kelurahan Tanjung Laut Indah, Kota Bontang, Selasa (11/10/2022).

Wagub Hadi Mulyadi mengajak masyarakat untuk taat membayar pajak karena pembangunan di Bontang khususnya dan di Kaltim umumnya memerlukan biaya, yang dananya datang salah satunya dari pajak  kendaraan bermotor  serta pajak lainnya yang dibayarkan oleh masyarakat.

“Pembangunan di Bontang dan di Kaltim terus berjalan sesuai dengan permohonan dari masyarakat. Tetapi ingat pembangunan butuh uang. Salah satu pemasukan pemerintah adalah dari penerimaan pajak. Oleh karena itu, saya mengajak kepada seluruh masyarakat untuk taat bayar pajak tepat pada waktunya memanfaatkan gerai Samsat  ini sebaik-baiknya,” pesan Hadi Mulyadi.

Kepala Bapenda Kaltim Hj Ismiati mengatakan pihaknya juga membuka gerai Samsat di MPP Kota Bontang, dimana saat peninjauan gerai Wagub Kaltim, didampingi Wali Kota Bontang dan Kapolres. Wagub berkesempatan menyerahkan langsung notes pajak atau STNK SKPD  kepada wajib pajak yang telah membayar pajaknya.

“Kita harapkan dengan adanya gerai layanan Samsat yang kita buka ini, memberikan kemudahan dan percepatan dalam pembayaran PKB di Kota Bontang, sehingga bisa mendongkrak penerimaan pajak,” tandasnya.

Ismiati menambahkan, penerimaan hasil pajak daerah terus meningkat, termasuk dari Kota Bontang hampir mencapai  Rp200 miliar. Oleh karena itu dengan adanya gerai Samsat di MPP Kota  Bontang bisa mendongkrak penerimaan PKB. 

“Dengan dibukanya gerai Samsat di MPP ini, kita terus mendekatkan layanan kepada masyarakat wajib pajak,  dengan harapan penerimaan PKB  terus meningkat di Kota Bontang,” harap Ismiati. (mk/ADV/Kominfokaltim)