Wakil Ketua I DPRD Kutim Minta Dinperindag Pastikan Ketersediaan Pangan dan Stabilitas Harga Jelang Ramadan

Halokaltim.com – Wakil Ketua I DPRD Kutim, Asti Mazar meminta Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kutai Timur (Kutim) memastikan ketersediaan stok bahan pangan jelang bulan suci Ramadan. Dia meminta pemerintah tak boleh lengah, pemantauan harus memastikan stok dan menjaga stabilitas harga.

Menurutnya, sangat penting bagi Disperindag dan pihak-pihak terkait menjaga intensitas pemantauan. Utamanya di hari besar kemagamaan seperti ini. Pasalnya, kendati dipastikan stok dan harga terpantau aman, tapi itu bisa mudah berubah. Bukan hal lumrah, di bulan Ramadan, beberapa kebutuhan pokok tiba-tiba langka di pasar atau harganya seketika meroket.

“Kalau Ramadan kan kadang agak susah diprediksi. Makanya pemantauan di lapangan harus rutin. Bahkan lebih sering dari biasanya,” kata Asti saat dihubungi Kaltimtoday.co, Rabu (31/3/2021).

Pemantauan lapangan juga untuk memastikan Dinas terkait mendapat data real time soal harga dan pasokan. Yang paling ditekankan Asti ialah pasok. Dia minta, selain monitoring pasar tradisional, juga sambangi agen-agen. Sebab di sana lah gerbang awal masuknya produk, sebelum diecer kembali toko-toko atau warung kecil di bawahnya.

“Jangan sampai langka itu barang. Hukum pasar akan bermain itu. Permintaan tinggi, stok kurang, jadi tak terkontrol harga,” tutupnya. (adv)

Editor : Raymond