Atasi Permukiman Kumuh, Irwan Fecho Pastikan Program Kotaku Lancar di Sangatta

Halokaltim.com – Di sela-sela masa reses Anggota DPR RI Irwan atau yang akrab disapa Irwan Fecho, turun meninjau proses pengerjaan program Kota Tanpa Kumuh (Kotaku) yang berada di Desa Sangatta Utara, Kecamatan Sangatta Utara, Kabupaten Kutai Timur (Kutim), pada Minggu (25/10/20).

Bertempat di Gang Pinrang, Desa Sangatta Utara, Kecamatan Sangatta Utara, Kutim, legislator daerah pemilihan (dapil) Kaltim tersebut mengatakan, program Kotaku akan mempercepat penanganan pemukiman kumuh di Kota Sangatta, Kabupaten Kutim

“Dengan adanya perbaikan fasilitas seperti jalan, drajnase, serta lingkungan tentunya akan mengurangi pemukiman yang dianggap kumuh khusus untuk di wilayah Sangatta,” ucap Irwan Fecho

Dalam kegiatan tersebut ada beberapa proyek pekerjaan dalam program Kotaku yang menjadi pantauan Wakil Sekjen Partai Demokrat tersebut, di antaranya perbaikan pengerasan badan jalan, perbaikan saluran air (drenase), boifil atau sanitasi serta alat pemadam kebakaran berupa hidran.

Irwan menjelaskan penyusunan rencana program ini dilakukan dengan sangat matang. Pihak Badan Keswadayaan Masyarakat (BKM) bersama tim melakukan survei daerah yang dianggap kumuh dan mencari tahu permasalahan di setiap wilayah tersebut.

“Untuk program ini modal utama itu adanya SK (surat keputusan) kumuh dari Bupati, karena program kotaku disebuah Kabupaten tidak boleh dianggarkan atau alokasi jika tidak memiliki SK kumuh dari Bupati,” terang Irwan

Sementara itu Ketua Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM) Mandiri Arif Boley memaparkan, sejauh ini untuk semua pengerjaan program Kotaku di tahun 2020 yang ada di Desa Sangatta Utara sudah mencapai 70 persen.

Dengan total anggaran senilai satu milyar rupiah pengerjaan terfokus di dua RT, masing-masing RT 04 dan RT 05, dan ditargetkan pekerjaan akan rampung dibulan depan.

“Untuk di RT 05 ini ada tiga titik, di gang Melati, Mariam dan gang Pinrang ini. Disemua titik itu ada jalan, drenase, biofil sama hidran. Target kami 100 persen pengerjaan disatu bulan kedepan,” tutur Arief Boley

Sapril salah satu warga Gang Pinrang mengaku bersyukur dengan adanya program kotaku di pemukiman tempat tinggalnya, dirinya mengatakan perbaikan fasilitas umum tentunya akan sangat membantu warga sekitar.

“Kami merasa terbantu dimana kita mendapat akses jalan yang baik, drenase aliran air yang baik, kemudian pembangunan pembuangan limbah-limbah kotoran rumah tangga, ya Alhamdulillah kami warga mengucapkan terimakasih kepada bapak Irwan,” ujarnya. (*)

Penulis : Ardan Ahmad

Editor : Raymond Chouda