Pendaftaran Beasiswa Guru dan Siswa di Kukar Diperpanjang

Halokaltim, Kukar – Program beasiswa 1.000 guru dan beasiswa stimulan bagi peserta didik jenjang SD, SMP, serta pendidikan kesetaraan di Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) resmi diperpanjang. Semula pendaftaran ditutup pada 31 Agustus 2025, kini batas waktunya diperpanjang hingga 20 September 2025.

 

Plt. Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kukar, Pujianto, mengatakan keputusan ini diambil setelah banyak sekolah dan masyarakat yang mengusulkan tambahan waktu pendaftaran.

 

“Kalau beasiswa guru memang masih banyak kuotanya yang belum terpenuhi. Sedangkan untuk beasiswa stimulan, ada beberapa bidang yang sudah penuh. Tapi semuanya tetap akan melewati proses seleksi,” ujar Pujianto, Kamis, 4 September 2025.

 

Pujianto menjelaskan, beasiswa stimulan terbagi menjadi dua kategori, yakni tidak mampu dan prestasi. Untuk kategori tidak mampu, syarat utama adalah melampirkan surat keterangan dari Dinas Sosial berdasarkan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

 

Sementara itu, untuk kategori prestasi, proses seleksi dilakukan lebih ketat dengan kuota terbatas di setiap sekolah. Seleksi ini dilakukan di tingkat satuan pendidikan masing-masing.

 

“Jadi meskipun syarat administrasi sudah lengkap, bukan berarti otomatis lolos. Kuota terbatas, sehingga tidak semua pendaftar bisa diterima,” jelasnya.

 

Pujianto mengingatkan para peserta agar menyiapkan dokumen sesuai persyaratan. Ia juga menegaskan bahwa kelulusan pendaftar tetap bergantung pada proses seleksi yang berlaku.

 

“Pesan kami, silakan lengkapi berkas dengan baik. Namun tetap ada seleksi administrasi dan pemeringkatan yang harus dilalui,” pungkasnya. (*adv/diskominfokukar)

Billy Bets – Join Billy Bets for non-stop action, big wins, and an unforgettable betting experience anytime, anywhere.
Exit mobile version