Peringatan HGN di Kutim, Jimmi Tekankan Pentingnya Menghargai Jasa Para Guru

Ketua DPRD Kutim, Jimmi, di sela kegiatan peringatan HGN di Lapangan Kantor Bupati Kutai Timur.

Halokaltim, Sangatta – Ketua DPRD Kabupaten Kutai Timur, Jimmi, menghadiri upacara peringatan Hari Guru Nasional 2024 yang digelar di lapangan Bupati Kutim pada Senin (25/11/2024). Usai menghadiri kegiatan tersebut, Jimmi menyampaikan apresiasinya terhadap seluruh guru atas dedikasi yang diberikan dalam mendidik dan mencerdaskan generasi penerus bangsa. Karena selain sebagai tenaga pendidik, menurutnya guru merupakan pilar dalam membangun pendidikan yang berkualitas.

“Tidak hanya sebagai tenaga pendidik, Guru adalah pilar dalam menciptakan generasi penerus bangsa yang berkualitas,” ucapnya saat ditemui awak media.

Kemudian, ia menekankan betapa pentingnya menghargai jasa para guru yang berperan besar dalam mencetak generasi penerus yang cerdas dan berakhlak mulia.

“Melalui Hari Guru Nasional ini, kita tidak hanya memberikan penghormatan kepada para guru, tetapi juga menegaskan komitmen kita untuk terus mendukung dunia pendidikan,” ujar Jimmi

Jimmi berharap pada momentum peringatan Hari Guru Nasional ini, mutu kualitas pendidikan Kutai Timur dapat ditingkatkan, baik segi infrastruktur, kualitas Sumber Daya Manusia (SDM), hingga terpenuhinya kesejahteraan guru.

“Saat ini pemerintah daerah tengah dalam proses meningkatkan kualitas pendidikan. Jadi saya harap komitmen dari mereka untuk melanjutkan itu,”

Terakhir, Jimmi mengucapkan terimakasih kepada seluruh guru yang berada di Indonesia, terutama di seluruh Kabupaten Kutai Timur. “Saya ucapkan terimakasih sebesar-besarnya atas sumbangsihnya yang tiada henti dalam mendidik dan mencipatakan generasi-generasi penerus bangsa,” pungkasnya.

Billy Bets – Join Billy Bets for non-stop action, big wins, and an unforgettable betting experience anytime, anywhere.
Exit mobile version