Halokaltim, Kutai Timur – Anggota DPRD Kutai Timur (Kutim), Yusuf Yusri, menanggapi tentang sektor infrastruktur yang saat ini mulai digencangkan. Salah satunya terkait destinasi wisata Pantai Teluk Lingga, yang tengah menjadi sorotan karena akses jalannya yang belum memadai.
“Itukan sekitar tahun lalu kan yah baru di buka akhirnya belum terkonsentrasi kesana karena kita fokuskan ke masyarakat dulu tapi harapannya tahun depan bisa dianggarkan alokasinya kesana,” kata Yusri di Kantor DPRD Kutim.
Dirinya menambahkan bahwa pembangunan infrastruktur di Teluk Lingga tersebut juga berkaitan erat dengan perkembangan sektor pariwisata daerah.
“Itukan potensi wisata lumayan apalagi disitu bisa menumbuhkan pegiat-pegiat ekonomi kecil yang bisa mangkal disitu, sehingga ada penghasilannya melalui kunjungan wisata itu,” ujarnya.
Yusri juga menilai, sektor pariwisata bisa meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) jika pengelolaannya sesuai ketentuan.
“Bisa yang penting diperbaiki dan dikemas dengan baik apalagi orang-orang kebanyakan kan mau santai, ingin melihat keindahan ingin melihat suasana kan,” jelas Yusri.
“Kalau aksesnya tidak mendukung kan nanti jadi ribet yah kan,” tambahnya.
Lebih lanjut, politikus Partai Demokrat itu pun berharap, agar pemerintah nantinya bisa menganggarkan dana untuk perbaikan lokasi Pantai Teluk Lingga.
“Nanti kita sampaikanlah ke pemerintah untuk perbaikan, apalagi itukan juga berhubungan dengan sektor wisata kita,” pungkasnya.