Rumah Pegawai Bukit Pelangi di Perumahan Panorama Hangus Dilalap Api Saat Ditinggal Bekerja

Rumah warga kebakaran di daerah Panorama Sangatta.

Halokaltim – Kebakaran menghanguskan rumah milik Nurul Hidayah, di Perumahan Panorama, Desa Swarga Bara, Kecamatan Sangatta Utara, Kabupaten Kutai Timur (Kutim), Kamis (11/5/2023).

Peristiwa itu juga mengakibatkan sebuah rumah disebelahnya terdampak kobaran api yang melalap sebagian besar badan rumah.

Tidak diketahui pasti dari mana api bermula, sebab kebakaran terjadi saat rumah milik ibu empat anak tersebut dalam keadaan kosong. “Saya tadi dikasih tau jam 11, soalnya saya gak tau tadi kejadiannya, saya dikantor,” ujar Nurul Hidayah.

“Teman di rumah yang nomor 65 itu nelpon, bilang ‘mba apa info?’ info apa saya bilang, ditanyain ini lain rumahmu kah?’ Ya Allah itu rumah ku, tapi sudah habis,” sambung Ibu tersebut menjelaskan.

Rumah warga kebakaran di daerah Panorama Sangatta.

 

Menurut informasi, Nurul Hidayah yang sedang bekerja di perkantoran DPRD Kabupaten Kutim itu ketika kebakaran terjadi, mengatakan suami nya juga saat itu sedang berada di tempat kerja dan dua anak lainnya sedang berada di pondok pesantren.

“Saya ber-enam dengan suami dan anak 4, tapi yang berdua lagi sekolah di pondok, tinggal yang berdua sama saya ikut ke kantor, bapaknya kerja lagi diluar,” ucapnya lebih lanjut.

Diketahui Nurul Hidayah bersama keluarga nya baru tinggal di perumahan tersebut selama kurang lebih 3 bulan, dan belum terlalu banyak benda berharga didalamnya, kecuali surat-surat penting miliknya dan keluarganya.

“Baru 3 bulan, awal bulan 2 saya pindah kesini. Saya kerja di kantor DPRD,” tutup ibu 4 anak itu. (*)

Penulis: Andika Putra Jaya