Babinsa Telen Hadiri Pemberian dan Penyerahan Sertifikat Paskibraka Kecamatan Telen

Halokaltim – Pelaksanaan upacara detik-detik proklamasi, pengibaran sang merah putih, serta penurunan sang merah putih pada acara HUT RI ke 77 di Kecamatan Telen Kabupaten Kutai Timur, berjalan lancar dan sukses. Semua itu tidak terlepas dari peran serta pasukan pengibar bendera pusaka yang telah melaksanakan tugas dengan sebaik baiknya.

Para pasukan pengibar bendera penuh dengan rasa tanggung jawab melaksanakan tugasnya.

Hal ini sebagaimana yang diungkapkan Babinsa Telen Serka Hariyanto, yang menghadiri acara pemberian sertifikat kepada pasukan pengibar bendera Kecamatan Telen, pada saat HUT RI ke 77, yang dilaksanakan di kantor Kecamatan Telen.

Dalam kesempatan tersebut Babinsa Telen Koramil 0909-03 Muara Wahau Serka Hariyanto berkesempatan memberikan sepatah dua patah kata pada acara tersebut kepada para purnapaskibra.

“Bahwa kita harus tetap menanamkan disiplin semangat patriotisme dalam melaksanakan setiap kegiatan. Kesuksesan tidak langsung begitu saja, tetapi ada melalui beberapa proses, termasuk pada adik-adik purnapaskibra sekalian yang telah sekian lama berlatih dengan keras hingga hasil yang dicapai pada pelaksanaan pengibaran maupun penurunan sang merah putih berjalan lancar,” jelas Babinsa Telen.

Selain Babinsa Telen, hadir juga Plt Camat Telen Andi, Plt Sekcam Samsul, Kades Longsegar Frets, Briptu Lucky L Babinkamtibmas, dan 13 orang paskibraka, serta panitia HUT RI dan tamu undangan. (sugi)

Editor: Raymond Chouda