Halokaltim – Dalam rangka mengenalkan hasil olahan makanan khas Kabupaten Kutai Timur maupun kerajinan Kutai Timur Kodim 0909/Kutai Timur turut serta menggelar stand UMKM dalam memeriahkan kegiatan latihan Garuda Shield tahun 2022, di Balikpapan.
Dandim 0909/KTM Letkol CZI Heru Aprianto menerangkan bahwa dalam meningkatkan kerjasama militer TNI dan tentara asing yang saat ini di gelar di 3 tempat yaitu Baturaja, Ambarawang, Batam dan saat ini di gelar di Ambarawang Balikpapan Kalimantan Timur kami berkesempatan mengadakan stand UMKM Kodim 0909/KTM yang di laksanakan di pantai Lamaru Balikpapan Kalimantan Timur, di sela-sela latihan Garuda Shield tahun 2022 ini para tentara dari berbagai negara berkesempatan mempererat silaturahmi yang pada dasarnya kegiatan latihan ini adalah untuk meningkatkan profesionalisme TNI khususnya serta meningkatkan kerjasama pertahanan antara negara yang terlibat jelas Dandim 0909/KTM.
Lebih lanjut Dandim 0909/KTM Letkol CZI Heru Aprianto menjelaskan bahwa UMKM Kodim 0909/KTM turut memeriahkan Garuda Shield tahun 2022.
“Dengan menampilkan berbagai macam olahan pangan khas dari kabupaten Kutai Timur dengan harapan bahwa Kutai Timur lebih dikenal di dunia internasional,” jelasnya.
Semoga dengan adanya latihan bersama yang di ikuti beberapa negara ini menambah hubungan bilateral bagi negara negara yang terlibat serta peningkatan profesionalisme prajurit TNI.
“Semoga Latihan Garuda Shield tahun 2022 ini sukses sampai dengan selesai tidak ada hambatan dan rintangan berarti,” harap Dandim 0909/KTM Letkol CZI Heru Aprianto. (sugi)