Tunaikan Syukuran Kemenangan ASKB, Warga Muara Ancalong Sembelih 4 Sapi

Halokaltim.com – Tokoh agama dan tokoh masyarakat Kecamatan Muara Ancalong beserta masyarakat setempat melaksanakan acara syukuran atas kemenangan Ardiansyah Sulaiman-Kasmidi Bulang (ASKB) pada pilkada 2020. Syukuran ini baru terlaksana saat kegiatan musrenbang, Selasa (16/03/21) sore.

Syukuran berlangsung tepat setelah berakhirnya musyawarah perencanaan pembangunan (musrenbang) di Balai Desa Kelinjau Ulu, Muara Ancalong, Kutai Timur, sebelum kemudian beralih ke rumah warga, tempat acara tersebut digelar.

Tokoh masyarakat Desa Kelinjau Ulu, Junaedi mengatakan, terselenggaranya acara tersebut merupakan bentuk rasa syukur warga Kecamatan Muara Ancalong atas terpilihnya ASKB sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kutai Timur terpilih pada Pilkada serentak 9 Desember 2020 lalu.

Antusiasme warga pada acara syukuran ASKB ini pun ternyata telah dipersiapkan beberapa hari, hingga menyembelih empat ekor sapi.

“Jujur sebenarnya saya terharu melihat betapa gembiranya warga kita di sini menyambut kedatangan pemimpin yang mereka pilih dan mereka harapkan, Drs H Ardiansyah Sulaiman M Si dan Dr H Kasmidi Bulang ST MM,” ungkap Junaedi.

“Sebenarnya, kalau boleh saya beri tahu, kami di sini jauh-jauh hari sudah punya rencana untuk menyembelih satu ekor sapi, bilamana ASKB menang dan kita sudah persiapkan beberapa hari sebelum hari H ini. Tapi mungkin karena saking gembiranya kami warga masyarakat Muara Ancalong, satu ekor sapi yang kami rencanakan berubah, dengan menyembelih empat ekor sapi, sebagai bentuk kecintaan dan rasa syukur kami atas terpilihnya bapak Ardiansyah Sulaiman dan bapak Kasmidi Bulang,” terangnya melanjutkan.

Kegiatan acara syukuran ASKB tersebut dimulai dengan pembacaan do’a oleh tokoh agama setempat yang dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng oleh bupati dan wakil bupati. Ardiansyah dan Kasmidi juga menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada masyarakat, khususnya warga Muara Ancalong.

“Terima kasih banyak yang sebesar-besarnya kepada seluruh masyarakat Kutai Timur, terkhusus warga Desa Kelinjau Ulu Kecamatan Muara Ancalong yang sudah memberikan kontribusi dan kepercayaannya untuk ASKB  menata kembali Kutim sejahtera. Kemenangan ASKB adalah kemenangan kita semua masyarakat Kutai Timur,” ungkap Kasmidi yang mendampingi Ardiansyah saat memulai pemotongan tumpeng.

Acara diakhiri dengan tradisi menyebarkan uang logam dari dalam sulaman daun kelapa berbentuk ketupat yang kedua sisinya ditarik secara bersamaan pada arah yang berlawanan hingga sobek. Kemudian menghamburkan kepingan uang di tengah-tengah tamu undangan, sebelum kemudian bergeser ke rumah salah satu warga yang menjadi tempat acara untuk menikmati hidangan makan bersama dengan seluruh masyarakat  yang hadir. (*)

Penulis : Andika Putra Jaya