Halokaltim.com – Adanya program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) 2020 dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) RI tahun ini, juga ikut menyasar ke wilayah Kelurahan Berebas Tengah, Kecamatan Bontang Selatan, Bontang, Kaltim.
Hal itu membuat Lurah Berebas Tengah, Mustamin Syam ikut mendorong warganya untuk dapat menghidupkan budaya gotong royong antar sesama. Hal ini, sesuai dengan tujuan dari Kementerian PUPR RI.
“Bantuan ini setiap KK akan mendapatkan biaya stimulus sebesar Rp 17,5 juta. Terdiri dari 15 juta untuk material, dan 2,5 juta untuk ongkos tukang,” jelasnya, Kamis (16/7/20).
Kata dia, dengan bantuan ini, jika suatu ketika terjadi kesulitan atau kekurangan, antara satu warga dengan warga yang lain bisa saling mendukung dan bergotong royong. Sehingga bisa saling meringankan beban.
“Jika dirasa bantuan ini belum cukup untuk merenovasi seluruh rumah, maka di kemudian hari si pemilik rumah bisa terdorong untuk melakukan renovasi secara swadaya. Karena dana ini hanya bersifat stimulus,” paparnya.
Mustamin juga berharap, bantuan semacam ini bisa kembali bergulir di tahun-tahun yang akan datang. Hal ini dikarenakan masih banyak warga Berebas Tengah yang belum memiliki rumah layak huni.
“Jika tahun ini berhasil dan tidak ada kendala, maka tidak menutup kemungkinan kita (Berebas Tengah, Red.) bisa mendapatkan kembali. Untukitu semoga dalam prosesnya tidak ada kendala dan halangan yang berarti,” pungkasnya. (adv/afq)