Halokaltim.com – Ikon kebanggaan warga Kota Tepian yang baru tercipta beberapa tahun lalu kini sudah terkena dampak bencana alam. “Taman Samarendah” kini mungkin bisa disebut sebagai “Kolam Samarendah”.
Ya, seperti diketahui, Taman (Kolam) Samarendah dibangun sejak 2014 dengan menghabiskan anggaran hingga sekira Rp 32 miliar atau lebih. Ia dibangun dengan meninggikan badan jalan yang dulunya rendah.
Foto citizen journalist dari warga yang mengabadikan Taman (Kolam) Samarendah yang terdampak banjir menyebar di media sosial.
“Saya kaget juga. Padahal Taman (Kolam) Samarendah kan tinggi. Kok bisa kena banjir juga,” ungkap salah satu warga, Dayat.
Seperti diketahui, Samarinda saat ini sedang diterpa musibah banjir. Bendungan Benanga di Lempake juga sudah mencapai level ketinggian siaga. Warga Samarinda harus waspada.
Diketahui, rumah jabatan (rujab) Wakil Gubernur Kaltim Hadi Mulyadi berada tepat di depan Taman (Kolam) Samarendah. Ketinggian rujab Wagub Kaltim diketahui lebih rendah dibanding jalur lingkar yang sedang terkena banjir itu. (ash)